Gizmo Indonesia |
- Akan Ada Samsung Galaxy S6 Edge+ Versi Ant Man
- Berikut Iklan Terbaru Dari iPhone 6S
- Tanggal Perilisan Street Fighter 5 Untuk PS4 Telah Diumumkan
- Twitter Meningkatkan Batasan Follow Menjadi 5000
- Facebook Messenger Sekarang Dilegkapi Dengan Fitur Message Request
- Droid Maxx 2 Telah Resmi Diumumkan
| Akan Ada Samsung Galaxy S6 Edge+ Versi Ant Man Posted: 28 Oct 2015 06:00 AM PDT Gizmo.id – Samsung dan Marvel sendiri memang telah bekerja sama dalam beberapa waktu terakhir dan sebelumnya kedua perusahaan tersebut telah meluncurkan ponsel Galaxy S6 Iron Man. Dengan adanya peluncuran film superhero dari Samsung membuat ponsel Galaxy S6 Iron Man ini laris di pasaran. Berdasarkan rumor baru dari Cina menjelaskan bahwa Samsung dan Marvel akan meluncurkan sebuah ponsel baru lainnya tetapi kali ini kedua perusahaan tersebut akan meluncurkan Galaxy S6 Edge + edisi Ant Man. Belum ada penjelasan lebih lanjut mengenai ponsel tersebut tetapi kemungkinan akan benar ada sebuah ponsel Galaxy S6 Edge + edisi Ant Man. Kemungkinan juga ponsel edisi Ant Man tersebut akan dijual terbatas seperti pada Galaxy S6 Iron Man dan kemungkinan juga harganya akan lebih mahal. Sumber : Sammobile |
| Berikut Iklan Terbaru Dari iPhone 6S Posted: 28 Oct 2015 05:00 AM PDT Gizmo.id – Memang iPhone 6S telah diluncurkan pada sekitar sebulan yang lalu tetapi meskipun begitu nampaknya Apple masih belum puas dan memberikan video promosi dari ponsel terbaru miliknya. Setelah pada beberapa waktu yang lalu Apple mempromosikan mengenai fitur 3D Touch lalu kali ini iklan dari Apple focus ke fitur lainnya. Dalam 3 video dibawah ini, video pertama menjelaskan mengenai kamera dari ponsel tersebut. Mulai dari foto hingga dengan video 4K semuanya bisa anda lakukan dengan menggunakan ponsel ini. Pada video kedua dan ketiga berfokus pada fitur Siri hands-free. Dengan menggunakan fitur ini maka anda bisa menggunakan Siri tanpa harus menyentuh tombol apapun. Untuk lebih jelasnya anda bisa melihat video dibawah ini.
Sumber : PhoneArena |
| Tanggal Perilisan Street Fighter 5 Untuk PS4 Telah Diumumkan Posted: 28 Oct 2015 12:00 AM PDT Gizmo.id – Penggemar Street Fighter saat ini saat ini masih menantikan kehadiran dari seri terbaru game Street Fighter ini. namun bila Anda telah memiliki PlayStation 4, maka Anda mungkin akan senang saat mengetahui bahwa Capcom telah mengumumkan tanggal perilisan Street Fighter 5 untuk PS4. Pengumuman ini dibuat melaui konferensi pers Sony saat berada di Paris Game Week. Banyak kabar baik dari Paris kemarin yang ditujukan bagi para pengguna PlayStation 4. Karena selain Street Fighter 5, Sony juga telah mengkonfirmasi bahwa Tekken 7 akan segera hadir di PS4, dan juga game No Man's Sky akan hadir di PS4 pada Juni 2016 mendatang. Eksekutif produser Street Fighter 5, Yoshinori Ono, telah menunjukkan sebuah trailer terbaru untuk game tersebut pada konferensi pers kemarin, dan juga ia membenarkan bahwa pada judul terbarunya ini mereka akan menambahkan Dhalsim pada daftar petarungnya. Dhalsim merupakan master yoga yang pertama kali muncul di game Street Fighter 2 pada tahun 1991. Dan dengan adanya Dhalsim, maka jumlah petarung di Street Fighter 5 ini akan berjumlah 16 karakter. Selain itu Yoshinori juga mengungkapkan bahwa Capcom juga akan merilis enam karakter add-on baru pada tahun pertama setelah Street Fighter 5 dirilis. Dan ia bahkan juga membagikan gambar teaser yang menampilkan siluet karakter baru yang akan hadir di tahun depan. Pemain tidak perlu membayar uang untuk membuka karakter ini, karena mereka akan mendapatkan Fight Money saat mereka bermain. Dan itu merupakan mata uang di dalam game tersebut, yang dapat digunakan untuk membuka karakter DLC tesebut. Street Fighter 5 juga akan dirilis untuk PC Windows pada musim semi tahun depan. Dan game ini akan dirilis di PlayStation 4 pada tanggal 16 Februari 2015 di Amerika dan juga Eropa. Sumber: Ubergizmo |
| Twitter Meningkatkan Batasan Follow Menjadi 5000 Posted: 27 Oct 2015 11:00 PM PDT Gizmo.id – Twitter saat ini dapat memungkinkan penggunanya untuk mem-follow pengguna lainnya seperti dari kalangan teman, keluarga, selebriti, brand, portal berita, dan lain sebagainya, sehingga mereka dapat mengikuti status terbaru yang telah mereka posting. Namun untuk following ini, sebelumnya Twitter membatasi penggunanya untuk hanya bisa mem-follow akun lain sebanyak 2000 akun saja. Namun sekarang berdasarkan dari tweet terbaru dari Twitter Suport, mereka sekarang telah mulai menaikkan batasan following menjadi 5000. Twitter Support mengatakan, “Mulai hari ini, kami meningkatkan batasan follow kami saat ini dari 2000 menjadi 5000 akun untuk semua pengguna.” Namun mungkin Anda masih bingung dengan kebijakan ini, karena sebelumnya ada pengguna lain atau mungkin Anda sendiri yang bisa melakukan following lebih dari 2000 atau 5000 pengguna sebelumnya. Jadi berdasarkan Twitter Support, Anda bisa melampaui 5000 following. Tapi setelah mencapai 5000, seberapa banyak pengguna yang bisa Anda follow akan bergantung pada seberapa banyak pengguna yang telah menjadi follower Anda. “Setelah Anda mem-follow pengguna hingga 5000, ada batasan untuk jumlah pengguna tambahan yang bisa Anda ikuti. Jumlah ini berbeda untuk setiap akun dan didasarkan pada rasio dari follower ke following Anda, dan rasio ini tidak dipublikasikan. Batasan follow tidak dapat ditingkatkan oleh Twitter dan semua orang akan dikenakan batasan tersebut, bahkan untuk akun high profile dan API.” Selain itu Twitter juga mengatakan bahwa jumlah maksimal dari orang yang bisa Anda follow perharinya adalah 1000. Langkah yang dibuat oleh Twitter ini nampaknya bertujuan untuk mencegah adanya serangan dari akun spam yang bertujuan untuk menyalahgunakan sistemnya. Sumer: Ubergizmo |
| Facebook Messenger Sekarang Dilegkapi Dengan Fitur Message Request Posted: 27 Oct 2015 10:00 PM PDT Gizmo.id – Jika Anda tidak terlalu sering melakukan chatting di Facebook, Anda mungkin tidak menyadari bahwa kemungkinan ada dua inbox pada pesan yang Anda terima. Yang satunya merupakan inbox biasa yang merupakan pesan dari teman Anda, dan yang satunya adalah dari inbox "Other", dimana pesan tersebut merupakan pesan dari orang yang tidak Anda kenal. Dan ini bisa menjadi hal yang mengganggu karena Anda secara tidak sengaja telah mengabaikan orang-orang yang ingin mengenal Anda. Dan untuk mengatasi masalah tersebut, Facebook telah meluncurkan fitur terbaru untuk aplikasi Messenger-nya yang bernama Message Requests. Fitur terbaru ini akan memberitahu Anda ketika Anda mendapatkan pesan dari seseorang yang tidak Anda kenal. Ini adalah pengembangan yang cukup penting karena sebelumnya folder "Other" di aplikasi Messenger tidak bisa diakses. Dan sekarang Facebook telah mulai menghapus folder "Other" tersebut dan akan menggantinya dengan fitur Message Requests, dimana Anda bisa membaca pesan dari orang asing tanpa diketahui orang lain. Salah satu orang dari pihak Facebook bernama David Marcus mengatakan, “Aturannya cukup sederhana: Jika Anda berteman di Facebook, jika Anda telah memiliki info kontak satu sama lain di ponsel Anda dan telah disinkronisasikan, atau jika Anda memiliki open thread yang sudah ada, pesan baru dari pengirim tersebut akan dialihkan ke kotak masuk Anda. Semuanya sekarang akan menjadi message request, kecuali spam yang akan terus kita coba perangi.” Sumber: Ubergizmo |
| Droid Maxx 2 Telah Resmi Diumumkan Posted: 27 Oct 2015 09:00 PM PDT Gizmo.id – Sesuai dengan rumor yang banyak, Motorola dan Verizon akhirnya mengumumkan smartphone terbaru mereka yaitu Droid Turbo 2. Dan selain itu mereka juga meluncurkan Droid Maxx 2, sebuah ponsel mid-range yang lebih tinggi yang menjadi salah satu ponsel merek Droid dengan harga yang lebih terjangkau. Dan sesuai dengan bocoran sebelumnya, Droid Maxx 2 ini pada dasarnya merupakan rebranded dari Moto X Play, yang telah diluncurkan secara internasional pada beberapa bulan yang lalu. Droid Maxx 2 ini ampir sama seperti Moto X Play, yang dilengkapi dengan layar touchscreen 5,5 inci 1080p, kamera belakang terbaru berukuran 21 MP, kamera selfie 5 MP, chipset Qualcomm Snapdragon 615 dengan CPU octa core 1.7 GHz , RAM 2 GB, penyimpanan internal 16 GB yang bisa diperbesar, serta dengan baterai 3630 mAh. Smartphone ini akan menjalankan OS Android 5.1.1 Lollipop saat ini, dan Verizon berjanji untuk segera meng-upgrade OS-nya ke Marshmallow. Droid Maxx 2 ini akan hadir pada hari yang sama dengan Droid Turbo 2, yaitu pada tanggal 29 Oktober. Dan smartphone ini akan dijual dengan harga $ 384, dan dapat diangsur selama 24 bulan sebesar $ 16. Meskipun layanan kustomisasi Moto Maker tidak akan tersedia pada Droid Maxx 2 ini, Motorola dan Verizon akan menjual lima warna penutup berbeda yang bisa ditukar, yang nampaknya juga akan memberikan tekstur pegangan yang lembut. Sumber: GSMArena |
| You are subscribed to email updates from Gizmo Indonesia. To stop receiving these emails, you may unsubscribe now. | Email delivery powered by Google |
| Google Inc., 1600 Amphitheatre Parkway, Mountain View, CA 94043, United States | |

Tidak ada komentar:
Posting Komentar