Gizmo Indonesia |
- Berikut Daya Tahan Baterai Huawei Nexus 6P
- Berikut Ini Daya Tahan Baterai Dari LG Nexus 5X
- Bocoran Lumia 650 Ternyata Adalah Berita Palsu
- iOS 9.1 Hadir Dengan Emoji Mata Sebagai Bentuk Dukungan Terhadap Kampanye Anti Bullying
- Nexus 5X Akan Mendapatkan Update Dari Google
- Berikut Spesifikasi Dua Prosessor Exynos Samsung
| Berikut Daya Tahan Baterai Huawei Nexus 6P Posted: 23 Oct 2015 06:00 AM PDT Gizmo.id – LG Nexus 5X dan juga Huawei Nexus 6P adalah dua ponsel Nexus terbaru dan yang membedakan Nexus 6P ini adalah ukurannya yang lebih besar dibandingkan dengan Nexus 5X. selain itu juga menggunakan prosessor yang lebih baik, bodi logam dan juga layar dengan resolusi yang lebih tinggi. Untuk baterai sendiri ponsel ini menggunakan baterai non-removable 3450mAh dan melalui tes yang diberikan oleh PhoneArena, ponsel tersebut mampu bertahan hingga 6 jam 24 menit dengan kecerahan layar 200 nits. Hasil tersebut setara dengan Moto X Pure dan masih jauh dibawah Apple iPho9ne 6S Plus dan Samsung Galaxy Note 5. Tetapi sama dengan LG Nexus 5X, dalam pengujian tersebut tidak menggunakan fitur Doze yang ada di Android Marshmallow dan maka dari itu kemungkinan hasil pengujian diatas bisa lebih baik lagi. Sumber : PhoneArena |
| Berikut Ini Daya Tahan Baterai Dari LG Nexus 5X Posted: 23 Oct 2015 05:00 AM PDT Gizmo.id – LG dan Google memang baru saja meluncurkan sebuah ponsel penerus dari LG Nexus 5 yang diluncurkan pada tahun 2013. Kali ini LG Nexus 5X tersebut meluncur dengan layar 5,2 inci dengan pemindai sidik jari pada bagian belakang dan juga port USB Type C. hal pertama yang akan dilakukan dengan ponsel ini adalah pengujian daya tahan baterai tersebut. Nexus 5X sendiri datang dengan ponsel non-removable 2700mAh dan pada pengujian daya tahan baterai ini menggunakan kecerahan layar pada 200 nits yang sesuai dengan cahaya pada ruangan dan juga layar dari ponsel tersebut selalu menyala. Pada pengujian ini Nexus 5X mencetak angka 6 jam dan 25 menit. Sayangnya angka tersebut masih jauh dibawah Samsung Galaxy S6 dan Apple iPhone 6S. Tetapi pengujian ini tidak menggunakan Doze sebuah fitur dari Android Marshmallow yang mampu menghemat penggunaan baterai dari ponsel. Sehingga skor diatas masih bisa lebih baik lagi. Sumber : PhoneArena |
| Bocoran Lumia 650 Ternyata Adalah Berita Palsu Posted: 23 Oct 2015 12:00 AM PDT Gizmo.id –Sebelumnya teah beredar rumor bahwa kemungkinan Microsoft akan mengeluarkan ponsel Lumia 650 yang memiliki nama julukan ‘Saana’. Dan dikabarkan juga bahwa ponsel ini akan menjadi ponsel mid-range yang akan didukung dengan OS Windows 10 Mobile. Namun sekarang telah muncul kabar yang cukup mengejutkan, dimana bocoran Lumia Saana kemungkinan bukanlah bocoran yang sebenarnya. Zac Bowden yang merupakan bagian dari WinBeta telah mengatakan bahwa ia telah memberikan efek bayangan ke dalam gambar bocoran tersebut. Sedangkan untuk watermark WinBeta-nya, ia memanfaatkan kompresi dari PowerPoint JPEG, dan setelah itu WinBeta mulai menceritakan rumor tersebut. Gambar rumor yang muncul tersebut sebenarnya juga terlihat meragukan, karena ponsel tersebut memiliki ukuran yang berbeda seperti gaya ponsel Microsoft lainnya. Selain itu biasanya ponsel Lumia yang ditampilkan sebelumnya tidak pernah dibuat seolah-olah ponsel tersebut melayang, dan biasanya ditempatkan dengan posisi yang agak bersandar dan ditempatkan pada permukaan yang putih terang. Maka dari itu, jangan terburu-buru percaya saat menanggapi suatu rumor yang beredar. Sumber: Ubergizmo |
| iOS 9.1 Hadir Dengan Emoji Mata Sebagai Bentuk Dukungan Terhadap Kampanye Anti Bullying Posted: 22 Oct 2015 11:00 PM PDT Gizmo.id – Apple telah merilis iOS 9.1, yang hadir dengan membawa beberapa perubahan seperti perbaikan bug, berbagai peningkatan, wallpaper terbaru, serta sejumlah emoji baru. Bagi sebagian orang mungkin tidak terlalu memperhatikan emoji yang baru ini. Namun sebenarnya pada salah satu emoji yang dirilis di iOS 9.1, ia memiliki makna yang cukup penting untuk digunakan, dan emoji tersebut ialah emoji mata. Seperti yang dilaporkan oleh Wired and Jeremy Burge, emoji mata yang terbaru ini sebenarnya diciptakan untuk mendukung kampanye anti-bullying yang disebut “I Am A Witness”. Kampanye tersebut pada dasarnya mendorong para remaja untuk berbicara setiap kali mereka menemui aksi bullying atau sasat ia sendiri yang menjadi korban bullying. Menurut Hanna Wittmark selaku art director di Goodby, “Saya dan Angie berbicara tentang bagaimana kita bisa memberdayakan anak-anak untuk merubah dari yang pasif menjadi aktif. Kami ingin membantu mereka berdiri dan melakukan sesuatu. Ini adalah simbol yang kuat. Ia (remaja) mengatakan 'Saya melihatnya (bullying), dan aku berbicara. Aku melakukan sesuatu tentang hal tersebut.'” Dengan memasukkan emoji mata ini, Apple telah memberikan dukungan terhadap kampanye anti bullying ini. Dan selain Apple, ada beberapa perusahaan lain yang juga mendukung kampanye anti bullying ini. Diantaranya seperti Facebook, snapchat, Twitter, Tumblr, dan juga Google. Sumber: Ubergizmo |
| Nexus 5X Akan Mendapatkan Update Dari Google Posted: 22 Oct 2015 10:00 PM PDT Gizmo.id – Pada akhir bulan lalu ponsel Nexus 5X dari LG ini telah diumumkan secara resmi. Ponsel Nexus 5X ini merupakan handset Android murni, sehingga bila Anda menggunakan ponsel ini maka Anda pasti akan terbebas dari berbagai bloatware jahat yang serign dijumpai. Dan selain itu ada kabar baik bagi pengguna ponsel ini, dimana ponsel Nexus 5X ini akan segera mendapatkan update Android 6.0 Marshmallow terbaru dari Google. Selain itu update terbaru ini juga memiliki ukuran yang tidak terlalu besar, karena besar file-nya hanya 42 MB, dengan nomor build MDB08I. Namun sejauh ini masih belum ada pengumuman resmi dari Google maupun LG mengenai update ini, sehingga saat ini masih belum ada informasi apapun mengenai perubahan apa saja yang akan tersedia pada update tersebut. Sumber: Ubergizmo |
| Berikut Spesifikasi Dua Prosessor Exynos Samsung Posted: 22 Oct 2015 10:00 PM PDT Gizmo.id – Rumor terbaru menjelaskan bahwa Samsung Galaxy S7 kemungkinan akan meluncur lebih awal pada tahun depan dan Samsung Note sendiri kemungkinan akan meluncur pada acara IFA pada bulan September mendatang. Karena Galaxy S7 akan menjadi ponsel andalan dari Samsung, maka ada beberapa perdebatan mengenai komponen apa yang akan digunakan pada ponsel tersebut. Piliham prosessor dianggap penting karena prosessor menjadi jantung dari smartphone. Rumor terakhir menjelaskan bahwa Samsung tidak akan menggunakan prosessor dari Qualcomm atau juga Mediatek dan Samsung menggunakan prosessor miliknya sendiri yaitu Exynos 7880 atau Exynos 7650. Tetapi ada rumor lain yang menjelaskan bahwa Samsung akan menggunakan kedua prosessor tersebut untuk ponsel mid-range miliknya . untuk Exynos 7880, berdasarkan dari Weibo menjelaskan bahwa prosessor tersebut adalah prosessor 64-bit lengkap dengan 1,8 GHz Cortex-A72 ARMv8A dan 1,3 GHz Cortex-A52 ARMv8, diapit oleh GPU ARM Mali-T860MP. Sedangkan Exynos 7650 juda adalah prosesor 64-bit dengan 1,7 GHz Cortex A-ARMv8A 72 dan 1,3 GHz Cortex-A53 ARMv8, dengan GPU ARM Mali-T860MP3. Sebelumnya Qualcomm 810 telah memberikan beberapa masalah pada ponsel milik HTC dan juga Sony dan tidak ketinggalan juga Samsung dan itulah mengapa Samsung tidak menggunakan prosessor itu lagi dan beralih menggunakan prosesornya sendiri. Sumber : PhoneArena |
| You are subscribed to email updates from Gizmo Indonesia. To stop receiving these emails, you may unsubscribe now. | Email delivery powered by Google |
| Google Inc., 1600 Amphitheatre Parkway, Mountain View, CA 94043, United States | |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar