PROMO SANDISK :

PROMO SANDISK :
Flash Drive Android

Harga HP

Jumat, 28 Oktober 2016

Begawei

Begawei


Mampukah Google Pixel Bertahan dalam Drop Test?

Posted: 27 Oct 2016 11:55 PM PDT

Google Pixel Diuji Ketangguhannya dengan Dijatuhkan – Google belum lama ini merilis produk smartphone barunya yang bertajuk Google Pixel. Ponsel tersebut langsung menjadi primadona di pasaran berkat spesifikasi berkualitas yang diusungnya. Layaknya ponsel-ponsel canggih lainnya, kehadiran smartphone teranyar Google tersebut pun menarik perhartian banyak vlogger untuk menguji seberapa tangguh ponsel andalan vendor itu.

google pixel diuji ketangguhannya dengan dijatuhkan

Uji coba ketangguhan yang melibatkan Google Pixel baru-baru ini dilakukan oleh sebuah akun Youtube bernama TechRax. Uji coba yang dilakukan oleh TechRax kali ini adalah drop test atau menjatuhkan ponsel.

Dalam video yang diunggahnya tersebut, penguji menjatuhkan Google Pixel dalam dua cara, yaitu memegangi bagian ujungnya dan menjatuhkannya dengan layar menghadap ke bawah.

Pada uji coba pertama, penguji memegangi salah satu sudut dengan posisi ponsel vertikal dan menjatuhkannya. Setelah mendarat di lantai, penguji mengambil Google Pixel dan melihat sejumlah retakan pada bodi, terutama pada bagian sudut atas dan bawah. Namun, tidak ditemukan kerusakan pada layar dan smartphone tersebut pun masih dalam kondisi hidup.

Belum puas dengan hasil uji coba ketangguhan yang pertama. Maka penguji pun berlanjut ke uji coba yang kedua. Jika pada uji coba yang pertama Google Pixel dijatuhkan dengan posisi vertikal, maka pada uji coba kedua ini smartphone tersebut dijatuhkan dengan posisi awal horisontal.

Untuk mengawali uji coba kedua ini, penguji memegangi Google Pixel dengan posisi layar menghadap ke bawah. Kemudian, ponsel baru milik Google itu pun dijatuhkan ke lantai. Lalu, penguji mengambilanya dan terlihat dengan jelas bahwa layar dari Google Pixel pecah akibat benturan langsung dengan permukaan lantai yang keras.

Penguji menekan layar dari smartphone dan sebagian layarnya menghitam diikuti dengan munculnya garis-garis. Ketika terus ditekan, tak lama setelah itu layar dari Google Pixel itu pun mati.

Tak hanya sampai di situ, penguji malah membenturkan kembali ponsel ke lantai dengan posisi layar menghadap bawah secara berulang-ulang. Hasilnya adalah Google Pixel tak mampu bertahan dan retakan pada layarnya semakin bertambah banyak.

Adu Cepat Google Pixel dan iPhone 7 Plus, Siapa Pemenangnya?

Posted: 27 Oct 2016 11:06 PM PDT

Google Pixel dan iPhone 7 Plus Jalani Tes Kecepatan – Google Pixel dan iPhone 7 Plus merupakan kedua ponsel yang menjadi andalan dari masing-masing vendor pembuatnya. Keduanya juga menjadi produk yang populer di pasaran karena mengusung sejumlah fitur canggih. Namun, bagaimana jadinya jika kedua ponsel tersebut diadu? Kira-kira mana ya yang lebih unggul?

google pixel dan iphone 7 plus jalani tes kecepatan

Beberapa waktu yang lalu Google Pixel XL telah menjalani uji kecepatan berhadapan langsung dengan Samsung Galaxy S7 Edge. Dalam uji  kecepatan tersebut, Google Pixel lebih unggul dalam sejumlah aspek. Namun, untuk bagian tugas-tugas insentif yang sifatnya kompleks Galaxy S7 Edge lah yang lebih juara.

Baru-baru ini, Google Pixel XL kembali menjalani tes yang sama. Namun, kali ini lawannya adalah smartphone yang menjadi senjata Apple di pasar gadget, yaitu iPhone 7 Plus. Tes uji kecepatan yang melibatkan ponsel tersebut dilakukan oleh sebuah akun youtube bernama PhoneBuff.  Untuk mengawali uji coba, penguji meletakkan kedua ponsel secara berdampingan.

Dari video pengujian yang diunggah tersebut, Google Pixel XL menampilkan animasi yang lebih cepat sehingga mengakibatkan peluncuran aplikasinya memimpin rivalnya, iPhone 7 Plus. Namun, kondisi yang sama seperti uji coba sebelumnya yang melibatkan Galaxy S7 Edge kembali terulang pada uji coba kali ini. Tugas yang berat membuat kinerja Google Pixel menjadi semakin lambat. Kondisi ini membuat iPhone 7 Plus mampu mengejar ketertinggalan dan akhirnya berhasil menyalip lawannya tersebut.

Lalu, bagaimana dengan hasil akhirnya? iPhone 7 Plus akhirnya berhasil finish pada uji coba kecepatan yang pertama dalam kurun waktu 1 menit 24 detik. Sementara itu, Google Pixel membutuhkan waktu 1 menit 47 detik untuk menyelesaikan uji coba ini. Pada uji coba kedua, iPhone 7 Plus mampu merampungkan tes dengan perolehan waktu 1 menit 55 detik sedangkan Pixel XL tertinggal jauh dengan perolehan waktu 3 menit 6 detik.

Hasil tersebut tak berarti menandakan bahwa Google Pixel XL menawarkan kualitas yang buruk dan kinerja lambat. Yang perlu diketahui adalah ponsel besutan Apple tersebut menggunakan chipset A10 Fusion baru yang dipercaya lebih cepat dibandingkan MacBook Air. Bahkan, chip itu pun telah mengkandaskan ponsel-ponsel lain dalam uji coba yang sama.

Benarkah, Twitter Bakal Tutup Aplikasi Video Vine?

Posted: 27 Oct 2016 09:57 PM PDT

Setelah PHK karyawan, Twitter tutup aplikasi Vine – Rencana Twitter untuk menutup aplikasi Video Vine, Penutupan tersebut tidak akan langsung terjadi saat ini juga melainkan dalam beberapa bulan kedepan, kemungkinan penutupan aplikasi video Vine akan di tutup pada akhir tahun 2016. Vine adalah aplikasi berbagi video singkat yang dimiliki oleh twitter. Perusahaan berlogo burung biru itu mengakuisisi startup Vine pad Oktober 2012. Kemudian aplikasi Vine diperkenalkan pada Twitter sejak Januari 2013 silam.

setelah phk karyawan twitter tutup aplikasi vine

Selama ini tercatat ada sekitar 100 juta orang yang menonton video Vine setiap bulannya, ada sekitar 1,5 miliar video loop yang diunggah ke Vine, mulai dari perayaan, gol, serta sorotan dalam pertandingan tertentu, dibagikan dalam bentuk loop singkat melalui Vine. Namun jumlah pengguna Vine secara bertahap dan perlahan terus berkurang. Tahun ini bahkan tercatat ada penurunan pengguna sekitar 10 juta orang.

"Hari ini, tak ada yang akan terjadi pada aplikasi, web atau Vines milik Anda. Kami menghargai Anda dan Vines yang selama ini diunggah, karena itu kami akan melakukan hal yang benar, Anda akan tetap bisa mengakses dan mengunduh Vines milik Anda. Kami pun akan terus mempertahankan web agar bisa tetap online, tulis pernyataan resmi Vine dalam blog perusahaan.

Terkait penutupan ini pengguna Vine tidak perlu khawatir, pasalnya perusahaan berjanji bahwa aplikasi, website atau berbagi video singkat yang telah diunggah ke platform Vine masih bisa di akses untuk sementara waktu ini. Sekedar untuk informasi pasalnya Twitter tengah berjuang keras untuk memulihkan kondisi keuangannya. Salah satu jalan yang mereka tempuh adalah mengurangi jumlah tenaga kerja. Penutupan Vine di iOS dan Android pun bisa jadi terkait akan hal itu, pasalnya selama ini Vine menggunakan aplikasi terpisah, sehingga perlu perawatan dari tim khusus.

 

Masuk Indonesia Zenfone 3 Max Dibandrol Rp 2,2 Juta

Posted: 27 Oct 2016 09:18 PM PDT

Resmi Zenfone 3 Max masuk Indonesia – Pada bulan September lalu Asus resmi merilis Zenfone 3 Max dalam acara Zenvolution. kini smartphone Android tersebut akhirnya tersedia di Tanah Air. Di Indonesia ada dua varian Zenfone 3 Max ZC520TL yang tersedia. Kedua nya memiliki spesifikasi yang sama, hanya dibedakan dari kapasitas memori internal.

resmi zenfone 3 max masuk indonesia

Varian pertama memiliki media penyimpanan 16 GB, yang bakal dijual dengan harga Rp 2.199.000. Sementara untuk varian kedua yang berkapasitas 32 GB akan dijual dengan harga Rp 2.399.000. Zenfone 3 Max sendiri merupakan seri penerus dari Zenfone Max yang dirilis tahun lalu, masih sama dengan Zenfone generasi sebelumnya Zenfone 3 Max mengandalkan baterai super besar.

“Kami senang dapat menghadirkan Zenfone 3 Max ke pasaran Indonesia. Smartphone ini sudah lama ditunggu oleh banyak fans Asus dan sekarang sudah bisa dibeli di pasaran,” tutur Juliana Cen, Country Product Group Leader Asus Indonesia, KompasTekno, Jumat (28/10/2016).

Zenfone 3 Max dibekali dengan baterai 4.130 mAh yang menarik dari Zenfone 3 Max ini adalah selain baterai berkapasitas besar baterai jumbo ini juga bisa dialihfungsikan sebagai powerbank dalam dua modus (baterai portabel) menggunakan kabel USB on-the-go yang disediakan. Modus pertama, default mode untuk pengisian gadget yang terhubung dengan arus output standar 0,5 ampere. Sedangkan untuk modeus kedua, Rapid Reverse Charge, seluruh fungsi telepon dimatikan sehingga memasok daya hingga output 1,5 ampere. Dengan modus ini Zenfone 3 Max memonitor level daya baterai sehingga tidak memperkenankan baterai sendiri terkuras hingga dibawah 30 persen.

Zenfone 3 Max diklaim mampu bertahan hingga 30 hari standby dijaringan 3G. Smartphone ini hadir dengan layar IPS terbentang 5,2 inci dengan dukungan resolusi 1.280 x 720. Spesifikasi lainnya meliputi kamera 13 megapikse, dan kamera depan 5 megapiksel, memori internal 16 GB atau 32 GB, dilengkapi slot microSD, serta OS Android 6.0 Marshmallow yang dipercantik dengan tampilan antarmuka ZenUI 3.0. Tersedia juga pemindai sidik jari dibagian belakang.

 

Benarkah, Harga MacBook Pro Terbaru Rp 36,5 Juta

Posted: 27 Oct 2016 08:38 PM PDT

Apple rilis tiga varian MacBook Pro – Apple resmi merilis MacBook Pro generasi terbaru dalam sebuah acara bertajuk “Hello Again” di Cupertino AS. Seperti biasanya, MacBook Pro baru ini hadir dalam dua pilihan bentang layar, yaitu 13 inci an 15 inci. Keduanya dilengkapi fitur terbaru MacBook Pro, Touch Bar dan Touch ID. Selain itu ada satu varian MacBook Pro yang tidak dibekali dengan fitur baru tersebut. Varian yang tidak meliki fitur tersebut memiliki layar berbentang 13 inci.

apple rilis tiga varian macbook pro

Berikut adalah harga MacBook Pro terbaru berdasarkan variannya. Varian termurah dari MacBook Pro baru ini dijual dengan harga 1.499 dollar AS atau sekitar Rp 19,5 juta. Secara detail model satu ini dilengkapi dengan layar 13 inci dengan dukungan resolusi hingga 1.680 x 1.050 piksel. Dari segi jeroan MacBook Pro ini dilengkapi dengan prosesor Intel Core i5 2.0 Ghz dual-core, grafis Intel Iris 540, RAM 8 GB, serta media penyimpanan SSd 256 GB, tetapi model ini tidak dilengkapi dengan Touch Bar dan Touch ID.

Model MacBook Pro 13 inci Touch Bar sudah dibekali dengan Rouch ID dan Touch Bar. varian 13 inci dengan dua fitur baru tersebut dijual dengan harga 1.799 dollar AS atau sekitar Rp 23,5 juta. Spesifikasi sendiri terdiri dari layar 13,3 inci  (1.680 x 1.050) prosesor intel core i5 2,9 GHz dual-core, grafis Intel Iris 550, SSD 256 GB/512 GB, dan USB ype-C.

Untuk model termahal MacBook Pro memiliki layar 15,4 inci dengan dukungan resolusi 1.920 x 1.200. Dijual dengan dua pilihan yaitu 2.399 dollar As atau sekitar Rp 31,2 juta dengan penyimpanan 256 Gb dan 2.399 dollar AS atau sekitar Rp 36,5 juta dengan penyimpanan 512 GB.

Spesifiksi dari media penyimpanan sedikit berbeda dimana versi 256 Gb dilengkapi dengan prosesor Intel Core i7 2,6 GHz quad-core, grafis Radeon Pro 450, RAM 16 GB, dan port USB Type-C. Sedangkan versi 512 Gb dilengkapi dengan prosesor Intel Core i7 2,7 quad-core. grafis Redeon Pro 455, RAM 16 GB, dan port USB Type-C. Belum pasti ketiga model tersebut akan hadir di Indonesia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...